Dok, saya kalau haid itu biasanya perut saya sakit sekali kalau udah sakit rasanya saya mau BAB tapi kalau ke wc kadang tidak ada keluar, saya juga sampai muntah muntah,pusing dan tangan saya jadi kaku.itu gimana yah dok?
Selamat malam AG
Saat mengalami haid setiap 21-35 hari sesuai dengan siklus haidnya masing-masing, bisa mengalami nyeri haid. Nyeri haid disebut juga dengan dismenore dalam bahasa kedokteran.
Gejala Nyeri Haid Atau Dismenore
Dismenore dapat dirasakan pada 1-3 hari pertama haid muncul. Berbagai gejalanya berupa:
- nyeri perut bawah hingga paha
- ngilu atau kram pada vagina
- nyeri pinggang
- dapat disertai dengan diare karena peningkatan kontraksi usus akibat prostaglandin yang naik
- badan hangat
- pusing
- lemas
- mual, kembung hingga muntah
Saat merasakan nyeri, tubuh bisa terasa kaku dan tidak kuat dengan suhu dingin. Nyeri haid bisa pula diperparah jika hormon tidak seimbang, obesitas atau pola hidup yang tidak sehat, dan juga bisa menandakan kondisi lainnya.
Cara Meredakan Nyeri Haid
Apabila nyeri haid dirasakan sangat hebat atau berlangsung meski haid sudah berhenti, sebaiknya anda memeriksakan diri ke dokter kandungan pada hari kedua haid untuk mengetahui apakah penyebabnya murni hanya karena nyeri haid atau ada endometriosis, kista dan kondisi lainnya. Untuk meredakan nyeri haid, anda bisa melakukan beberapa hal. Caranya adalah:
- kompres hangat perut
- hindari udara dingin, mandi atau berendam air hangat
- istirahat cukup dan minum air putih hangat
- minum air jahe dan madu bisa mengurangi nyeri
- konsumsi paracetamol atau ibuprofen sebagai antinyeri dan antasida bila kembung dan mual
- olahraga rutin dan jaga berat badan ideal bisa mengurangi potensi nyeri haid hebat
- kelola stres
Anda juga bisa membaca forum terkait nyeri hebat saat haid berikut:
- Nyeri hebat saat haid apakah normal ?
- Nyeri saat awal haid, apa yang perlu dilakukan?
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Sumber : sehatq.com