Berhubungan intim saat hari terakhir haid, apakah bisa hamil?

Berhubungan intim saat hari terakhir haid, apakah bisa hamil?
Berhubungan intim saat hari terakhir haid, apakah bisa hamil?

Hallo dok selamat sore

Pass hari Selasa Mlm tanggal 13’maret’2023
Saya dan pacar saya lakukan hubungan intim dalam 30 menit atau 40 tidak sampeh jam,
Dan pada saat itu Haid terakhir saya juga
Dan kami dalam keadaan alkohol

Jadi bgtu kira² bisah hamil dok
Apa tidak yah dok? trimksih


Selamat malam, SS

Untuk terjadinya kehamilan, hanya dibutuhkan satu sel sperma, dan satu sel telur. Sedangkan dalam satu kali ejakulasi, bisa terdapat sel sperma sebanya hingga belasan juta sel. Sedangkan melakukan hubungan intim pada saat hari terakhit haid masih mungkin menyebabkan kehamilan.

Apakah berhubungan intim pada saat hari terakhir haid bisa hamil?

Melakukan hubungan intim saat hari terakhir haid, masih memungkinkan untuk terjadinya kaheamilan. Hal ini karena sel sperma didalam rahim dapat bertahan selama 5 hari. Selain itu, melakukan hubungan intim saat haid, sebaiknya jangan dilakukan. Hal ini, karena dapat menyebabkan gangguan kesehatan, seperti :

  • Radang panggul,
  • Cystitis,
  • Uretritis,
  • Infeksi pada vagina,
  • Infeksi menular seksual, dan
  • Endometriosis.

Apa yang harus dilakukan?

Sebaiknya anda melakuakn testpack bila terjadi terlambat haid lebih dari 7 hari, dan berkonsultasi dengan dokter kandungan untuk mengkonfirmasinya. Selain itu, sebiaknya hindari hubungan intim diluar perikahan, menjaga kebersihan organ intim, dan tetap menjaga pola hidup sehat.

Anda juga bisa membaca forum terkait dengan hubungan intim saat haid :

  • Apakah berhubungan intim saat haid menyebabkan kehamilan?
  • berhubungan intim saat haid, apakah bisa hamil?

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

Sumber : sehatq.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *