Menstruasi lebih dari 15 hari berupa flek, kenapa?

Menstruasi lebih dari 15 hari berupa flek, kenapa?
Menstruasi lebih dari 15 hari berupa flek, kenapa?

Saya laily umur 26 thn.saya menstruasi lebih dari 15 hari,yang keluar cuma flek tapi setelah saya aktivitas agak berat itu keluar darh haid lagi dan seperti mau menstruasi kram perut,payudara bengkak boleh minta saran dok


Selamat sore, L

Terima kasih atas pertanyaannya.

Menstruasi adalah keluarnya darah dari vagina ketika ada peluruhan jaringan dinding rahim ketika sel telur tidak mengalami pembuahan.  Menstruasi secara normal terjadi 21-35 hari sekali dengan durasi sekitar 2-7 hari lamanya. 

Penyebab menstruasi lebih dari 14 hari :

  • Hormon tidak stabil (stres, cemas, berat badan tidak stabil).
  • Penggunaan KB hormonal. 
  • Endometriosis. 
  • Kista dan tumor rahim. 
  • Radang panggul. 
  • Erosi serviks. 

Menstruasi yang lebih dari 7 hari termasuk menstruasi tidak normal dan bisa terjadi karena faktor seperti yang sudah di jelaskan sebelumnya.  Sementara ini perbanyak air putih, jaga kebersihan vagina, istirahat cukup, batasi aktivitas yang terlalu berat, kompres hangat pada perut yang kram dan payudara yang dirasa sakit.  

Lakukan pemeriksaan ke dokter spesialis kandungan apabila sampai 20 hari menstruasi tidak kunjung berhenti untuk penanganan lanjutan terkait menstruasi lama ini. 

Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait menstruasi lama seperti berikut :

  • Berapa harikah lama menstruasi yang normal?
  • Durasi mestruasi terjadi lama, kenapa? 

Semoga penjelasan ini bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Farah

Sumber : sehatq.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *