Dok,mau bertanya,kalau pakai moisturizer dari pigeon,terus pakai cussions baby cream itu boleh gak?
Selamat pagi, MS.
Terima kasih atas pertanyaannya.
Penggunaan produk wajah atau skincare memang saat ini sedang banyak di gunakan di kalangan masyarakat baik itu usia dan jenis kelamin. Namun yang perlu diingat adalah penggunaan produk wajah sebaiknya memilih skincare berdasarkan jenis kulit sehingga bisa meminimalisir adanya reaksi alergi pada kulit.
Reaksi simpang/alergi pada kulit akibat skincare:
- Kemerahan
- Bruntusan
- Gatal
- Nyeri
- Tebal
- Bengkak
- Hipopigmentasi
Terkait pertanyaannya, penggunaan produk wajah yang biasa digunakan oleh bayi umumnya boleh boleh saja, apalagi dengan jenis wajah yang kering. Namun bila terjadi reaksi simpang seperti yang disebutkan diatas, silahkan segera konsultasi ke dokter spesialis kulit untuk memperoleh tatalaksana selanjutnya sesuai penyabab ya.
Berikut saya lampirkan beberapa forum diskusi untuk menjadi referensi bacaan:
- Pemakaian bedak bayi pada kulit wajah
- Bolehkah menggunakan bedak saat menggunakan krim dokter?
Semoga bermanfaat ya, MS.
Salam Sehat!
dr. Stasya Zephora
Sumber : sehatq.com