dok, saya kadang sering merasa sakit di dada sebelah kanan dok, rasanya nyeri dan tidak nyaman. Apa penyebabnya ya dok? dan bagaimana cara mengobatinya secara alami?
Selamat malam V
Terima kasih atas pertanyaannya
Sakit dada sebelah kanan dapat disebabkan oleh berbagai faktor seperti gangguan pada saluran nafas, penyakit jantung, gangguan pada otot dan tulang dada serta gangguan saluran cerna. Cara mengobati sakit dada sebelah kanan dapat dilakukan dengan melakukan kompres dingin pada area dada yang sakit, minum air putih hangat dan lainnya.
Penyebab sakit dada sebelah kanan
Penyebab sakit dada sebelah kanan yaitu
- Angina
- Asam lambung naik atau GERD
- Pneumonia
- Ketegangan atau tarikan pada otot dada
- Peradangan pada kelenjar pankreas (pankreatitis)
- Radang kantong empedu (kolesistitis)
- Cedera atau trauma pada dada
- Pneumothoraks
- Tulang rusuk patah
- Kanker paru
- Faktor stres atau gangguan kecemasan
Cara mengobati sakit dada sebelah kanan secara alami
Cara mengobati sakit dada sebelah kanan secara alami yaitu
- Kompres dingin pada area dada yang terasa nyeri
- Perbanyak minum air hangat
- Terapkan jadwal makan teratur, makan dengan porsi kecil namun sering
- Makanan dan minuman alami seperti jahe, kacang almond, jahe, bawang putih dan cuka apel
- Konsumsi obat sesuai dengan penyebab dan berdasarkan anjuran dokter
- Hindari kebiasaan merokok, paparan asap rokok, dan konsumsi alkohol
- Lakukan peregangan teratur dan hindari gerakan secara tiba-tiba
- Olahraga secara teratur dan jaga berat badan ideal
- Kelola faktor penyebab stres
Apabila keluhan sakit dada sebelah kanan disertai dengan sesak nafas, demam tinggi dan mual muntah, maka sebaiknya lakukan pemeriksaan lebih lanjut dengan dokter spesialis penyakit dalam agar mendapatkan penanganan yang tepat.
Anda juga dapat membaca forum kami yang berkaitan dengan saki dada sebelah kanan di :
- Cara mengatasi dada sebelah kanan terasa nyeri
- Apa penyebab nyeri dada kanan, serangan jantung ?
Semoga bermanfaat
Salam sehat,
dr. Vera
Sumber : sehatq.com