Kenapa anak kejang tanpa demam?

Kenapa anak kejang tanpa demam?
Kenapa anak kejang tanpa demam?

Anak saya kejang tampa demam dokter, semenjak bln agus kmren umur tiga bln, smpai skrg msh sprti itu, kalau dia kejang kakinya diangkat serentak sama tanggan nya dok secara berulang lamanya ada 6 menitan, abis itu anak saya langsung pipis


Selamat malam, NN

Kejang adalah gangguan pada sistem saraf pusat, atau otak, sehingga menyebabkan gerakan yang tidak terkendali pada tubuh. Pada anak kejang dibedakan menjadi dua, yaitu kejang demam, dan kejang tanpa demam. Kejang tanpa demam salah satunya disebabkan karena epilepsi.

Apakah yang menyebabkan kejang tanpa demam?

Kejang tanpa demam pada anak dapat disebbakan oleh beberap hal, seperti :

  • Epilepsi,
  • Dehidrasi berat, seperti saat diare, dan muntah-muntah,
  • Cidera kepala,
  • Meningitis,
  • Gangguan keseimbangan elektrolit,
  • Enceplolitis,
  • Cerebral palsy, dan
  • Kondisi medis lainnya.

Apakah yang harus dilakukan?

Sebaiknya anda membawa anak anda untuk berkonsultasi dengan dokter anak, untuk dilakukan pemeriksaan, dan penanganan lebih lanjut. Selain itu, sebaiknya anda melakukan beberapa hal, untuk membantu mengatasinya, seperti :

  • Saat anak anda kejang, sebaiknya anda memindakan ke tempat aman, dan nyaman,
  • Bila anda berapa diluar urmah, sebaiknya posisikan anak anda dalam pangkuan anda,
  • Hindari memberi makan, atau minum saat anak kejang,
  • Posisikan anak anada miring, atau kepala lebih tinggi, untuk menghindari adanya muntah yang masuk ke dalam saluran pernafasan,
  • Longgarkan pakaian anak saat kejang,
  • Rutin konsumsi obat kejangs esuai dengan dosis dari dokter, dan
  • Tetap menjalani pola hidup sehat.

Anda juga bisa membaca forum terkait dengan kejang tanpa demam :

  • Kejang tanpa sebab apakah epilepsi?
  • Kejang tanpa demam pada anak, apa sebabnya?

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

Sumber : sehatq.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *