Dokk sayaa ingin bunuh diri dok jika dokter memerlukan organ² tubuh saya , saya bisa nembuat surat pernyataan untuk bisa mengambil seluruh organ tubuh saya kepada seseorang yang lebih membutuh kan di duniaa ini “sayaa udahh ga sanggup lagi jujur terlalu banyakk tekanan dari luar sampee ke mentall” 🙂
Selamat pagi, DN
Terima kasih sudah bertanya.
Adanya keinginan untuk bunuh diri bisa disebabkan beberapa faktor. Namun, umumnya adalah karena adanya permasalahan dalam hidup atau tekanan dari orang lain sehingga munculnya gejala depresi. Bunuh diri bukanlah solusi untuk mengatasi masalah. Perlu diketahui bahwa setiap orang pasti mempunyai masalah dalam hidupnya, namun setiap masalah tentu akan ada jalan keluarnya, baik dengan bantuan orang lain ataupun dengan menyelesaikannya sendiri.
Berikut beberapa tips untuk menghindari adanya keinginan untuk bunuh diri :
- Selalu berpikiran positif
- Hindari seringnya menyendiri
- Sibukkan diri dengan melakukan hobi
- Aktif dalam kegiatan sosial
- Ceritakan segala permasalahan hidup dengan orang yang anda anggap dekat, seperti :
- Keluarga
- Teman, sahabat
- Pasangan, kekasih
Setiap masalah pasti ada solusinya, untuk itu dianjurkan melakukan beberapa tips diatas. Namun bila keluhan masih belum membaik, dianjurkan melakukan konseling dengan psikiater untuk mencari jalan keluar atas permasalahan dan penanganan lebih lanjut.
Berikut forum yang bisa di baca terkait keluhan serupa :
- Keinginan untuk bunuh diri
- perasaan ingin bunuh diri
Salam sehat,
dr. Rafsan
Sumber : sehatq.com